11 December 2024

PUSTAKALEWI NEWS

Progresif dalam Pemikiran, Pluralis dalam Pemberitaan

PCU Jadi Tuan Rumah Lomba Kreativitas Mahasiswa 2024

LO Kreatif PCU 2024

Surabaya – Lomba Kreativitas Mahasiswa (LO-KREATIF) 2024 merupakan lomba yang diselenggarakan oleh APTISI Provinsi Jawa Timur, dalam upaya meningkatkan kreativitas mahasiswa.

Tema yang diangkat adalah “Global Innovation Challenge: Fostering Sustainable Futures, SDGs, and Future Technologies”.

Pelaksanaan kegiatan lomba, dilakukan melalui serangkaian kegiatan yaitu pendaftaran dan unggah karya sejak 16 Mei 2024 hingga 05 Oktober 2024.

Selanjutnya seluruh karya yang masuk dilakukan seleksi administrasi dan dilakukan Penjurian Tahap 1 pada tanggal 07 Oktober – 12 Oktober 2024.

Hasil penjurian tahap 1 ini, dipilih 10 karya terbaik sebagai finalis pada masing-masing kategori, dan diumumkan pada acara opening ceremony yang dilaksanakan pada tanggal 16 Oktober 2024 yang dilaksanakan secara full daring dari kampus STIKI Malang.

Tahap selanjutnya seluruh finalis, akan mengikuti babak final yang dilaksanakan pada tanggal 29 – 31 Oktober 2024.

Kegiatan babak final dilakukan secara LIVE melalui akun youtube Lo Kreatif.

Dalam kegiatan final, masing-masing finalis pada setiap kategori lomba diberikan kesempatan mempresentasikan karyanya serta mengikuti sesi tanya jawab 3 dewan juri untuk masing-masing kategori lomba.

Hasil kegiatan babak final, diumumkan pada kegiatan Closing Ceremony yang dilaksanakan pada 6 November 2024 secara Hybrid dari Kampus Universitas Kristen Petra Surabaya.

Guna memperkuat hasil kegiatan akan kualitas karya peserta, panitia telah mengupayakan dewan juri yang berasal dari pelaku industri, praktisi, serta akademisi.

Menurut Ketua Aptisi Provinsi Jatim, Drs. H.M. Zaimuddin W. As’ad, MS, “Kegiatan Lomba Kreativitas Mahasiswa (LO-KREATIF) 2024, merupakan kegiatan kelima yang dilaksanakan oleh Aptisi Provinsi Jatim.”

Kegiatan ini selalu mendapatkan respon cukup bagus oleh PTS dan PTN di seluruh Indonesia hingga luar negeri, dimana peserta mencapai 2.374 mahasiswa dari 12 provinsi di Indonesia untuk level Nasional dan 417 mahasiswa di level Internasional dari berbagai negara yaitu China, Philippines, Vietnam dan Indonesia.

Melihat respon yang baik ini, Aptisi Provinsi Jawa Timur telah menjadikan kegiatan ini menjadi agenda tahunan.

Ajang lomba ini bisa menjadi sarana yang sangat bermanfaat untuk tumbuhkan semangat berkompetisi bagi mahasiswa sehingga memupuk daya saing mereka dlm menghadapi persaingan global yg kian ketat.

Kegiatan Lomba Kreativitas Mahasiswa (LO-KREATIF) 2024, dapat dilaksanakan dengan baik adanya dukungan dari mitra perguruan tinggi, media serta industri sebagai co-host kegiatan. info/red