
Surabaya – Sepeda motor CBR 150R bernopol L 5439 WR tercebur ke sungai di kawasan Tambak Dino, Kelurahan Sumberrejo, Kecamatan Pakal, Surabaya, Kamis (15/6/2023).
Petugas Kedaruratan 112 Surabaya, Mario AP mengatakan motor itu dikendarai oleh Viki Ramadani.
“Saat korban menuju arah selatan, dari arah berlawan ada pengendara motor lain (anak sekolah) yang bekecepatan tinggi sehingga membuat korban kaget dan oleng masuk ke sungai,” ujarnya.
Ia menambahkan untuk motor berada di parit dengan kedalaman 2,5 meter. Unit Tempur Pos Pakal tiba di lokasi melaksanakan koordinasi dan evakuasi.
“Motor dibantu oleh warga untuk naik ke atas menggunakan tali derek atau webbing sling belt,” tandasnya. Info/red
Berita Lainnya
Ganjar Pranowo: “Pejabat Korupsi Jebloskan ke Nusakambangan”
Viral Beredar Undangan Bimtek Kades se-Kabupaten Bogor
Inovasi Baru dalam Mengungkap Intrik Penipuan Digital: “The White Swindler”