
Surabaya,pustakalewi.com – Memaknai suka cita hari kemenangan di bulan April 2023, Hotel Grand Dafam Signature Surabaya berkolaborasi dengan Timezone Galaxy Mall Surabaya dan Burger King dalam program yang bertemakan “Sharing Happiness” bersama Yayasan Tunas Yatim Sejahtera.
Litania Utami selaku Public Relations Manager Grand Dafam Signature Surabaya menyampaikan bahwa program Sharing Happiness yang rutin diadakan ini membawa warna berbeda setiap tahun nya. Dan di tahun ini, tim nya kembali menggandeng area bermain dan restoran yang ada di mall untuk memberikan momen liburan yang mengesankan bagi adik-adik Yayasan Tunas Yatim Sejahtera
Acara ini melibatkan 15 anak yatim yang diberikan kesempatan untuk mencoba permainan seperti Bom-bom Car, Magic Bike, Mandi Bola, Persotan, dan Air FX. Setelah mencoba permainan di Timezone, acara dilanjutkan menuju outlet Burger King serta dihadirkan pula permainan seperti atraksi sulap, cerita hewan dan boneka dan disediakan juga hidangan makan malam lengkap dengan makanan pembuka, makanan utama, cake coklat, permen dan agar-agar sebagai makanan penutup
Rumondang Lumbanraja selaku General Manager Timezone Surabaya juga menyampaikan antusiasnya pada program yang diinisiasi hotel bintang 4 di Jalan Kayoon ini “kami berhadap dukungan yang kami berikan atas program ini bisa memberikan pengalaman bagi adik-adik Yayasan yang mana setelah kami tanya, 10 dari mereka belum pernah merasakan bermain di Timezone, dan untuk memupuk semangat belajar adik-adik tersebut. Kami memberikan akses bermain gratis selama 1 hari untuk adik-adik Tunas Yatim Sejahtera yang mendapat peringkat 1 di kelasnya pada masa pergantian semester.”
Litania mengungkapkan, bahwa rangkaian acara libur lebaran dan pemberian santunan ini merupakan program CSR yang dilaksanakan sebagai bentuk pengaplikasian salah satu Dafam Value bertajuk Dafam Peduli, yaitu asas kepedulian terhadap sesama dan lingkungan.
“Diharapkan acara ini bisa memberikan pengalaman baru bagi adik-adik Yayasan Tunas Yatim Sejahtera dan bisa merayakan hari kemenangan dengan suka cita” Tutup Litania
Berita Lainnya
Swiss-Belinn Malang Pilihan Tepat untuk Perjalanan Bisnis di Kota Malang
Atasi Banjir Warga Perumahan Bence Regency Kediri Kerja Bakti Tanam Biopori
Isi Surat Wasiat Paus Fransiskus Dipublikasikan