20 March 2025

PUSTAKALEWI NEWS

Progresif dalam Pemikiran, Pluralis dalam Pemberitaan

Kue Oliebollen, Donat Asal Belanda yang Viral dan Disebut Mirip Odading

16 / 100
oliebollen atau donat goreng isi

Oliebollen adalah camilan sejenis donat goreng khas Belanda yang tengah viral di media sosial. Dikutip dari berbagai sumber, Oliebollen memiliki arti harfiah ‘bola minyak’ dalam bahasa Inggris, tetapi juga dijuluki sebagai ‘donat Belanda.’

Ada banyak versi berbeda mengenai asal-usul Oliebollen. Namun versi yang paling umum menyebut bahwa oliebollen berasal dari zaman pagan, karena dimakan oleh suku Jermanik di Belanda yang merayakan Yule.

Satu kisah menyebut bahwa dewi pagan Perchta yang kejam akan terbang berkeliling dan membelah perut orang-orang yang ditemuinya untuk dimakan. Masyrakat percaya bahwa salah satu cara untuk mencegah Perchta membelah perut mereka yakni dengan mengonsumsi oliebollen. Ini karena oliebollen yang berminyak akan membuat pedang Perchta tergelincir ketika berusaha membelah perut manusia.

Kue Oliebollen
Kue Oliebollen

Sementara itu, versi lain mengatakan bahwa donat goreng tersebut dibawa ke Belanda oleh orang-orang Yahudi yang melarikan diri dari Portugal pada Abad Pertengahan.

Resep oliebollen

Oliebollen umumnya memiliki berbagai isian yang berbeda atau dapat disajikan dengan polos. Camilan ini terbuat dari bahan sederhana seperti tepung terigu, ragi, garam, gula dan air. Saat adonan sudah mengembang, bola-bola kecil dimasukkan ke dalam minyak panas dan digoreng hingga berwarna cokelat keemasan. Oliebollen biasanya disajikan hangat dengan taburan gula bubuk.

Donat Belanda pertama kali disebutkan pada abad ke-17. Sebuah resep oliebollen diterbitkan dalam buku masak Belanda De verstandige kock oft sorghvuldige huyshoudster, yang berarti Juru masak yang bijaksana atau pengurus rumah tangga yang berhati-hati.

Resepnya menyebut suguhan berlemak sebagai oliekoecken (kue minyak). Barulah pada akhir abad ke-19, oliebollen dimasukkan ke dalam kamus Belanda, dan menjadi nama yang populer hingga saat ini.

Makanan tradisi malam tahun baru

Oliebollen biasa disantap saat perayaan Tahun Baru dan musim dingin. Umumnya, oliebollen dimasak pada tanggal 31 Desember dan dihangatkan dalam oven untuk dimakan keesokan harinya untuk merayakan hari pertama tahun baru.

Donat tradisional Belanda ini juga umum dijual oleh pedagang di pasar-pasar Natal di seluruh negeri. info/red

16 / 100